You are currently viewing Berikut Pengertian Renang Menurut Para Ahli

Berikut Pengertian Renang Menurut Para Ahli

Pengertian Renang Menurut Para Ahli – Berenang merupakan hal yang sangat menyenangkan, renang merupakan olahraga yang menyehatkan dan dapat membantu menambah tinggi badan serta mengecilkan perut.

Secara historis, olahraga renang masuk ke Indonesia melalui penjajah yang datang ke Indonesia. Organisasi Renang Indonesia didirikan pada tanggal 21 Maret 1951 dengan nama PRSI (Persatuan Renang Seluruh Indonesia) yang dipimpin oleh Prof. Dr. Poerwo Soedarmo.

Aktivitas renang sudah ada ratusan tahun lalu, sebelumnya ada catatan sejarah dimana manusia pada zaman dahulu belum mengenal tulisan.

Salah satu bukti kuat keberadaan renang di zaman kuno adalah ditemukannya lukisan perenang di dinding batu di goa Zaman Batu.

pengertian renang menurut para ahli

Dalam kompetisi yang sama, renang dimulai di Eropa pada tahun 1800-an. Sebagian besar peserta menggunakan gaya dada. Renang telah dilombakan pada olimpiade pada tahun 1896 di Athena.

Baca Juga : Kolam Renang Hotel di Jakarta yang Dibuka untuk Umum

Pengertian Renang Menurut Para Ahli

  • Menurut Arma Abdoelah (1981: 270) Definisi renang  adalah suatu jenis olahraga yang dilakukan di air, baik di air tawar maupun di air asin atau laut.
  • Pengertian renang secara umum (Badruzaman 2007: 13) ” the floatation of an object in a liquid due to its buoyancy or lift“. yang memiliki arti “upaya mengapungkan atau mengangkat tubuh ke atas permukaan air”.
  • Menurut Kasiyo Dwijowinoto 1979: 1 Renang adalah salah satu cabang olahraga yang bisa diajarkan pada semua umur, baik itu anak-anak maupun orang dewasa. bayi yang berumur beberapa bulan juga sudah bisa diajarkan renang.
  • Secara lebih rinci Badruzaman (2007: 13) berpendapat : “Swimming is the method by which humans (or other animals) move themselves through water.” yang memiliki arti “suatu cara dilakukan orang atau binatang untuk menggerakan tubuhnya di air”.
  • Menurut Muhajir (2004:166), renang merupakan olahraga yang menyehatkan.
    Sebab hampir semua otot tubuh bergerak sehingga seluruh otot berkembang dengan pesat dan kekuatan perenang bertambah meningkat.
  • Menurut Budiningsih (2010:2), renang merupakan salah satu olahraga air yang dilakukan dengan menggerakkan badan di air.
    Seperti menggunakan kaki dan tangan sehingga badan terapung di permukaan air.
  • Menurut Abdoelah (1981:270), Renang merupakan suatu jenis olahraga yang dilakukan di air. Baik di air tawar maupun di air asin atau laut.
  • Menurut Erlangga (2010:75), Renang merupakan olahraga air yang sangat menyenangkan.
    Dan bermanfaat bagi kekuatan otot tubuh, jantung, paru-paru dan membangkitkan perasaan berani.

Dari penjabaran diatas dapat dikatakan bahwa renang merupakan salah satu jenis olahraga yang dapat dipraktekkan oleh anak-anak hingga dewasa, manusia maupun hewan dimana perenang berusaha mengapung dan mengangkat diri agar tidak tenggelam di air tawar atau air asin (laut) .

Tinggalkan Balasan